Hingga Jumat Kemarin, GIIAS 2015 Dipadati 300 Ribu Pengunjung

Metrotvnews.com, BSD City: Pameran otomotif yang diadakan GAIKINDO yakni GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015, akan berakhir pada Minggu, 30 Agustus besok. Lokasi dan area yang berada di luar Jakarta tidak menyurutkan semangat masyarakat untuk melihat mobil-mobil terbaru dan canggih di GIIAS 2015.
Buktinya hingga Jumat, 28 Agustus kemarin, sudah lebih dari 300 ribu pengunjung atau tepatnya 318.869 orang yang mendatangi pameran otomotif terakbar se-Asia Tenggara ini. Lokasi baru di Indonesia Convention Exhibition (ICE, BSD City ini memang punya area lebih luas dengan kantung parkir besar yang tersebar disekitarnya.
Jika dirinci, pada hari pembukaan (20 Agustus) GIIAS 2015 dikunjungi 33.599 orang. Lalu 21 Agustus, 36.420 orang, 22 Agustus 48.414 orang, 23 Agustus 61.663 orang, 24 Agustus 20.774 orang, 25 Agustus 21.747 orang, 26 Agustus 22.048 orang, 27 Agustus 23.895 orang dan 28 Agustus kemarin 29.347 orang.
Jika pada dua hari terakhir GIIAS 2015 jumlah pengunjungnya sama pada akhir pekan sebelumnya (22-23 Agustus), maka target pengunjung yang ditetapkan panitia sebesar 380.000 orang bisa tembus.
Nah untuk Anda yang belum sempat ke GIIAS 2015, manfaatkan dua hari terakhir ini dan dapatkan penawaran menarik dan hiburan dari artis-artis ternama pada booth-booth peserta GIIAS 2015. (Harry)

Share this article

Leave a comment