MISS AUTOSHOW 2016

Miss World ataupun Putri Indonesia mungkin jadi salah satu program yang ditunggu-tunggu para cewe buat ningkatin eksistensi mereka. Apalagi kalau beneran sampai jadi salah satu finalisnya, ya biar cuma masuk 20 besar juga udah bangga kok! Iya gak sih?
Eh.. tapi ikutan Miss Autoshow juga gak kalah bergengsi kok! Bisa dilihat antusiasme para finalis dari peserta GIIAS 2016 yang semangat mengikuti berbagai test mulai dari tanya jawab, unjuk bakat, sampai penilaian etika dan tingkahlaku.
Program yang diadakan pameran Gaikindo International Indonesia Autoshow 2016 (GIIAS), Miss Autoshow 2016 ini diselenggarakan pada 13 Agustus 20 Agustus 2016 yang nantinya Miss Autoshow tersebut akan dinobatkan sebagai Brand Representatif of The GIIAS 2016! Wiih keren!
Acara ini sendiri bertujuan Untuk menciptakan sebuah aktivitas pemilihan MISS AUTO SHOW 2016 yang berkualitas dan gak cuma akan menjadi support acara tapi juga mampu memberikan kontribusi sebagai salah satu acara pokok yang menarik dan memperkuat awareness Pameran GIIAS 2016 itu sendiri sebagai event pameran otomotif terbesar ditanah air.
Tepat di hari jumat 19/8 para finalis 15 besar Miss Autoshow 2016 diajak untuk merasakan experience di 4×4 challenge setelah melalui proses penjurian yang pastinya bikin mereka tegang! Ya mirip-mirip lah sama pas sidang skripsi :D. Setelah mereka merasakan sensasi berada diatas ketinggian melalui 4×4 challenge, para finalis itu diajak berkeliling hall pameran untuk memperkenalkan para finalis Miss Autoshow 2016 kepada para pengunjung GIIAS 2016! Hmm makin eksis nih mereka.
Dua hari menjelang penutupan GIIAS 2016 finalis 15 besar tadi akan disortir kembali menjadi 7 besar dan kemudian masing-masing finalis 7 besar itu akan dinobatkan kedalam beberapa kategori yaitu Miss Auto Show 2016, Miss Auto Show Runner-Up 1, Miss Auto Show Runner-Up 2, Miss Auto Show Favorite, Miss Auto Show Automotive, Miss Auto Show Congeniality dan Miss Auto Show Photogenic. Makin deg-degan
Pada tanggal 20 Agustus 2016, para finalis harus mempersiapkan mental! Tepat di hari yang sama akan diadakan Exhibitors Night di mana juri akan mengungumkan kategori yang akan disematkan pada ke tujuh finalis tadi dan hal tersebut akan menjadi penutup dari rangkaian acara Miss Autoshow 2016!
Penasarankan siapa yang bakal menjadi Brand Representatif of The GIIAS 2016? Langsung datang ke GIIAS 2016 tanggal 20 Agustus 2016! See you there.

Share this article

Leave a comment