Ada banyak aktivitas seru yang bisa Anda lakukan di pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2020, yang tentunya wajib diikuti dan jangan sampai dilewatkan.
Selain menampilkan deretan kendaraan penumpang, kendaraan komersial, dan sepeda motor terbaru dari industri otomotif, GIIAS Surabaya 2020 yang akan diadakan pada 20-29 Maret di Grand City Convex juga telah mempersiapkan beragam program menarik untuk publik Jawa Timur, khususnya para pecinta otomotif.
Satu di antaranya adalah program Test Drive dan Test Ride, di mana Anda dapat mencoba langsung mobil dan motor idaman. Jika Anda sedang berencana membeli kendaraan baru, harus manfaatkan kesempatan ini di GIIAS Surabaya 2020 agar lebih yakin dalam memilih mobil dan motor.
Selain itu, GIIAS Surabaya 2020 juga akan mengadakan GIIAS Community Gathering, yang berkolaborasi dengan berbagai komunitas otomotif di tanah air. Anda dapat menemukan banyak kendaraan keren unjuk penampilan di GIIAS Surabaya 2020, mulai dari kendaraan koleksi hingga kendaraan hasil modifikasi.
Kalau Anda ingin menambah wawasan seputar otomotif, GIIAS Surabaya 2020 akan kembali menghadirkan program-program edukatif dan inspiratif seperti talkshow seputar otomotif, student visit untuk pelajar SMK dan perguruan tinggi otomotif, serta seminar berkendara aman.
GIIAS Surabaya 2020 masih punya banyak program lain yang bakal menghibur Anda, seperti Auto Show Music Lounge, berbagai kontes dan kompetisi, serta lainnya.
Puluhan merek sudah siap menampilkan beragam kendaraan terbaik dan produk otomotif lainnya di GIIAS Surabaya 2020. Dari industri otomotif, akan ada BMW, Daihatsu, DFSK, Honda, Kia, Lexus, Mitsubishi Motors, Peugeot, Suzuki, Toyota, Volkswagen, Wuling, dan lainnya.
Sedangkan dari industri pendukung, yaitu Asuka, Blackvue, Chronos, Ferrox, Krisbow, Llumar, STP, Wincos, Yuasa, dan masih banyak lagi. Jangan ketinggalan juga berbagai promo dan penawaran spesial dari merek-merek yang akan menjadi peserta di GIIAS Surabaya 2020.
GIIAS Surabaya 2020 akan membuka rangkaian pameran otomotif GAIKINDO, GIIAS 2020 The Series, yang akan diadakan di empat kota potensial, yaitu Surabaya, Jakarta, Makassar, dan Medan. Dapatkan berbagai info seputar pameran, promo, dan lainnya di Instagram GIIAS Surabaya 2020 (@giias_surabaya) dan website www.indonesiaautoshow.com.