OLX Autos Official Trade in Partner GIIAS 2022: Jual Mobil Bisa Dapat Saldo Digital Hingga Rp 5 juta

JAKARTA, 11 Agustus 2022 – OLX Autos Indonesia, platform layanan berbasis teknologi yang menawarkan inovasi terkini dalam transaksi jual beli mobil bekas berkualitas dan terpercaya, kembali hadir sebagai Official Trade in Partner di pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang berlangsung di  ICE BSD, Tangerang Selatan, tanggal 11 – 21 Agustus 2022.

Ini merupakan tahun kedua OLX Autos menjadi Official Trade in Partner GIIAS yang sekaligus sebagai bukti komitmen kuat OLX Autos dalam memperluas dan memperkuat ekosistem tata niaga industri otomotif di dalam negeri, serta memberikan kemudahan dan pelayanan yang aman, nyaman, mudah, dan cepat dalam urusan jual mobil bekas.

Menurut Director of Marketing OLX Autos Indonesia, Sandy Maulana, selama gelaran GIIAS 2022 berlangsung, layanan OLX Autos hadir di beberapa titik pameran, yakni di Hall 9 (Booth Utama), OLX Autos Information Booth di Hall 1, Hall 3A, Hall 5, dan Hall 10, serta Inspection Center di Area Parkir Hall 10.

“Untuk semakin memberikan keuntungan kepada pelanggan yang berhasil menjual mobil lamanya di OLX Autos selama pameran berlangsung, kami memberikan benefit menarik berupa gift card hingga senilai Rp 5 juta,” ungkap Sandy Maulana.

Hal ini sesuai dengan campaign  #PilihYangPasti Untung Jual Mobil Instan di OLX Autos. Lebih lanjut Sandy menyatakan, OLX Autos akan memberikan kemudahan kepada pelanggan yang ingin membeli mobil baru di GIIAS 2022 dengan cara menjual mobil lamanya di OLX Autos.

Adapun keunggulan jika konsumen menjual mobil di OLX Autos, maka akan mendapat kemudahan mulai dari proses instan dan aman, karena hanya dengan melakukan 3C yaitu cek harga, cek kondisi mobil, dan cek rekening.

Melalui 3C, OLX Autos senantiasa memberikan peace of mind kepada konsumen saat proses menjual mobil dengan proses inspeksi yang menyeluruh sehingga mobil bisa cepat laku dalam satu kali kunjungan ke inspection center di area GIIAS dengan penentuan harga terbaik sesuai kondisi mobil, dan juga proses pembayaran cepat.

Program OLX Autos di GIIAS 2022

Karena #PilihYangPasti untung jual mobil di OLX Autos, maka konsumen yang menjual mobil di GIIAS 2022 akan mendapatkan gift card atau saldo digital hingga Rp 5 juta.

Tidak sampai konsumen yang menjual mobil di OLX Autos selama perhelatan GIIAS 2022, juga akan mendapatkan tambahan saldo sampai  Rp 150 ribu.

Perlu dicatat, setiap pelanggan dapat menjual lebih dari satu mobil selama periode event GIIAS 2022 berlangsung. 

Selama GIIAS 2022, OLX Autos berkolaborasi dengan brand otomotif untuk melakukan trade-in seperti BMW dan Wuling. Trade-ini untuk mempermudah konsumen yang menginginkan membeli mobil baru di GIIAS 2022, dan cukup menjualnya di OLX Autos.

Kolaborasi ini merupakan salah satu bentuk komitmen OLX Autos untuk mendukung GIIAS 2022 serta mendorong roda industri otomotif Indonesia yang masih memiliki potensi sangat besar untuk terus bergerak maju, sejalan dengan tema GIIAS tahun ini yaitu, Future is Bright.

Share this article