Setelah diluncurkan di Indonesia pada bulan Juni lalu di 33 Kota di Indonesia, Suzuki XL7 Hybrid resmi diekspor ke 24 negara di dunia. Sebagai awal permulaan di pertengahan Agustus lalu PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) menggandeng PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (UPCC) memproduksi 265 unit NEW XL7 dan telah diberangkatkan ke 4 Negara yang berada di Amerika Tengah dan Amerika Utara.
Melansir dari medcom.id “Dari angka ekspor pun pada tahun 2023 model XL7 meraup porsi 39% dari total kendaraan ekspor Suzuki Indonesia. Kami yakin catatan positif ini menjadi landasan kuat bahwa pasar internasional juga menantikan pembaruan dari segi teknologi pada XL7, agar menjadi kendaraan yang lebih ramah lingkungan,” ujar Wijananto, Production Planning Control Assistant to Dept. Head PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) melalui keterangan resminya. Rencananya, ekspor global ini akan dilakukan hingga akhir 2023, di mana Suzuki menargetkan sebanyak 2.000 unit ke berbagai negara di seluruh dunia.
Suzuki XL7 Hybrid tersedia pada dua varian yaitu Beta dan Alpha, mobil ini dilengkapi dengan mesin 1.500 cc sama seperti yang digunakan Ertiga, dan dipadukan dengan motor listrik untuk menghasilkan daya yang lebih efisien. XL7 Hybrid juga menggunakan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang didukung Integrated Starter Generator (ISG) dan baterai lithium.
Suzuki XL7 Hybrid dilengkapi dengan sistem penggerak roda depan sistem 4WD. Selain itu, XL7 Hybrid juga memiliki fitur-fitur keselamatan yang lengkap, seperti ABS, ESP, SRS airbag, sensor parkir, kamera belakang, dan lainnya.
Tak hanya itu, mobil ini juga dilengkapi dengan teknologi canggih seperti touchscreen infotainment system dengan fitur konektivitas smartphone, fitur hiburan, dan lainnya. Model ini diharapkan akan menjadi pilihan populer bagi konsumen yang menginginkan mobil SUV yang ramah lingkungan namun tetap memiliki performa yang baik.
Suzuki juga berharap dengan Langkah awal nya melakukan ekspansi ke beberapa negara nantinya dapat memenuhi kebutuhan dan dapat menemani mobilitas sehari-hari bagi penggunanya di seluruh dunia.
Suzuki telah menampilkan model dan teknologi kendaraan terbaiknya pada the 30th GIIAS 2023, Agustus lalu, dan juga akan hadir pada rangkaian pameran GIIAS The Series 2023 dengan produk-produk andalan dengan fitur dan teknologi canggih terkini yang mereka miliki. Kira-Kira Produk apa saja yang akan dibawa Suzuki ya? Nantikan kehadirannya pada ajang GIIAS The Series 2023 selanjutnya yang akan berlangsung berturut-turut, yakni GIIAS Surabaya pada 20 – 24 September 2023, di Grand City Convex, Semarang pada 18 – 22 Oktober 2023, di Marina Convention Center, dan ditutup dengan pelaksanaan GIIAS di kota baru, GIIAS Bandung pada 22 – 26 November 2023, di Sudirman Grand Ballroom.
Nantikan, berbagai macam brand otomotif ternama dunia di GIIAS Series 2023!
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut seputar pameran GIIAS 2023, ikuti Instagram @giias_id atau kunjungi situs www.indonesiaautoshow.com.