Ngincar Aksesoris Kendaraan? Merek-merek Ini Akan Ada di GIIAS Makassar 2019

Selain menghadirkan kendaraan-kendaraan terbaik dan terlaris dari berbagai merek otomotif ternama, pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) Makassar 2019 juga menyuguhkan koleksi produk otomotif dari sejumlah merek industri pendukung.

Dalam pameran otomotif helatan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) ini, bermacam merek dari industri pendukung akan unjuk gigi dengan produk-produk terbarunya, mulai dari aksesoris kendaraan, sampai peralatan bengkel.

Beberapa merek dari industri pendukung yang menjadi peserta di GIIAS Makassar 2019 di antaranya adalah Himawan Putra, Krisbow, Wincos, dan Yuasa. Blibli.com juga punya berbagai aksesoris keren yang bisa ditemukan di booth-nya saat pameran nanti. Dengan konsep baru, GIIAS Makassar tahun ini dipastikan akan menjadi ajang otomotif bergengsi di Indonesia.

GIIAS Makassar 2019 akan berlangsung selama lima hari dan didukung oleh berbagai merek besar di industri otomotif. Pameran otomotif terbesar di Sulawesi Selatan ini akan menampilkan beragam kendaraan, meliputi kendaraan penumpang, kendaraan komersial, dan sepeda motor, serta produk-produk otomotif lainnya dari industri pendukung.

Selain itu, akan ada pula bermacam promo menguntungkan dan program menarik yang wajib dimanfaatkan. Tahun ini, GIIAS Makassar akan lebih seru dengan promo bagi-bagi voucher bensin, test drive dan test ride, talkshow inspiratif dengan pakar-pakar otomotif ternama.

GIIAS Makassar 2019 adalah bagian dari rangkaian pameran otomotif GIIAS 2019 The Series, yang diadakan di Surabaya, Jakarta, Makassar, dan Medan. Sebelumnya, rangkaian ini dibuka dengan GIIAS Surabaya 2019 yang digelar pada 29 Maret – 7 April di Grand City Convex, lalu dilanjutkan dengan GIIAS 2019 pada 18-28 Juli di ICE BSD City.

Jangan lewatkan lini kendaraan serta produk otomotif terbaik dan terkini dari berbagai merek besar di industri otomotif, hanya di GIIAS Makassar 2019. Datang dan beli tiketnya seharga Rp 10 ribu, dapatkan penawaran harga menarik dengan membeli tiket presale melalui Blibli.com dengan promo buy 1 get 1 free ticket, berlaku pada 29 Agustus sampai 8 September.

Share this article